Sabtu, Januari 25, 2025

Khotbah Doa Subuh 25 Januari 2025

KESABARAN

Ibrani 6:15 (TB) Abraham menanti dengan sabar dan dengan demikian ia memperoleh apa yang dijanjikan kepadanya. 

Hebrews 6:15 (NET) And so by persevering, Abraham inherited the promise.

Sabar atau tidak mudah marah, emosi, dan dalam konteks ayat ini Makrotumeo akar kata Makrotumos yang artinya Ketahanan (mampu menderita dalam waktu yang lama), ketekunan (ketahanan dalam mengerjakan sesuatu), berjiwa panjang (memiliki pemikiran dan pertimbangan), berperasaan panjang, tidak mudah patah hati, kehendak panjang (keinginan kuat), toleran (memiliki kemampuan berrelasi dengan orang). Alkitab merekomendasikan Abraham sebagai orang yang dapat menanti janji Tuhan.
Tidak mudah untuk menanti dalam waktu yang lama, dan Abraham menanti 25 tahun untuk dapat memiliki keturunan. Kesabaran bukan sesuatu y iniang dibawa sejak lahir, namun itu merupakan proses kehidupan dengan bimbingan Firman Tuhan. Kita perlu Tuhan untuk bisa menjadi sabar.
Pentingnya menjadi sabar :
1. Ibrani 6:15 (TB) Abraham menanti dengan sabar dan dengan demikian ia memperoleh apa yang dijanjikan kepadanya. 
Kesabaran adalah kekuatan menanti janji Tuhan. 
Orang yang tidak sabar cenderung mengatur Tuhan.
2. 2 Korintus 6:4 (TB) Sebaliknya, dalam segala hal kami menunjukkan, bahwa kami adalah pelayan Allah, yaitu: dalam menahan dengan penuh kesabaran dalam penderitaan, kesesakan dan kesukaran,
Kesabaran adalah ketahanan untuk menderita
3. Kolose 3:13 (TB) Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian. 
Kesabaran adalah kekuatan untuk berelasi dengan yang lain.
4. Amsal 16:32 (TB) Orang yang sabar melebihi seorang pahlawan, orang yang menguasai dirinya, melebihi orang yang merebut kota. 
Kesabaran melebihi seorang pahlawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

Prayer In The Morning

  Prayer To God in the Morning Psalm 143:8 New International Version (NIV) 8  Let the morning bring me word of your unfailin...