Minggu, September 08, 2024

AKU BERASAL DARI ALLAH Minggu 8 September 2024

AKU BERASAL DARI ALLAH

Pdt. Seba Daud
Gembala GPdI Beth Eden Manado Tua

1 Yohanes 4:4 (TB) Kamu berasal dari Allah, anak-anakku, dan kamu telah mengalahkan nabi-nabi palsu itu; sebab Roh yang ada di dalam kamu, lebih besar dari pada roh yang ada di dalam dunia.

1 John 4:4 (NET) You are from God, little children, and have conquered them, because the one who is in you is greater than the one who is in the world.

KAMU BERASAL DARI ALLAH, sudara2. Ada banyak suku, ada banyak asal, tapi satu hal harus kita sadari, bahwa kita berasal dari Allah. 
Tidak mudah kita menjalani hidup ini. Ada saatnya kita berlimpah, ada saatnya kita kekurangan, tapi biasanya Tuhan mengosongkan sesuatu untuk diisinya dengan berlimpah-limpah. Allah sanggup kita melakukan segala sesuatu bagi kita. 

AKU BERASAL DARI ALLAH 
🎁 Orang yang berasal dari Allah Kuat menghadapi tantangan hidup.
Kita banyak tantangan, namun Allah sumber segala sesuatu. Sumber Kekuatan, hikmat, sukacita, berkat.
🎁 Orang yang berasal dari Allah akan terus melihat Mujizat Allah. 
Kita akan terus mengalami Mujizat dalam hidup kita. Saya mengimani satu hal Membuat Tuhan terheran-heran melihat pelayanan kita padaNya, maka Tuhanpun akan buat kita terheran-heran dengan segala perbuatanNya. 
🎁 Orang yang berasal dari Allah tidak dapat ditundukkan oleh dunia.
Saudara hati - hatilah saat kita sedang berada *diatas, ada banyak godaan, cobaan yang akan dihadapi. Namun ingat satu hal, kekuatan dunia tidak dapat menundukkan orang yang berasal dari Allah. 
🎁 Orang yang berasal dari Allah tidak dapat dilenyapkan oleh siapapun. Kisah Para Rasul 5:34-39 (TB) Tetapi seorang Farisi dalam Mahkamah Agama itu, yang bernama Gamaliel, seorang ahli Taurat yang sangat dihormati seluruh orang banyak, bangkit dan meminta, supaya orang-orang itu disuruh keluar sebentar.
Sesudah itu ia berkata kepada sidang: "Hai orang-orang Israel, pertimbangkanlah baik-baik, apa yang hendak kamu perbuat terhadap orang-orang ini!
Sebab dahulu telah muncul si Teudas, yang mengaku dirinya seorang istimewa dan ia mempunyai kira-kira empat ratus orang pengikut; tetapi ia dibunuh dan cerai-berailah seluruh pengikutnya dan lenyap.
Sesudah dia, pada waktu pendaftaran penduduk, muncullah si Yudas, seorang Galilea. Ia menyeret banyak orang dalam pemberontakannya, tetapi ia juga tewas dan cerai-berailah seluruh pengikutnya.
Karena itu aku berkata kepadamu: Janganlah bertindak terhadap orang-orang ini. Biarkanlah mereka, sebab jika maksud dan perbuatan mereka berasal dari manusia, tentu akan lenyap,
tetapi kalau berasal dari Allah, kamu tidak akan dapat melenyapkan orang-orang ini; mungkin ternyata juga nanti, bahwa kamu melawan Allah." Nasihat itu diterima.

Jadilah anak-anak Tuhan yang bersemangat dalam Tuhan. Firman Allah adalah jaminan hidup kita. Imani dan lakukan Firman Allah. Kamu berasal dari Allah, dan hidupmu dijamin oleh Allah. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

Prayer In The Morning

  Prayer To God in the Morning Psalm 143:8 New International Version (NIV) 8  Let the morning bring me word of your unfailin...